Banner tahun baru 2025 suara aspirasi
Beranda » Anggota DPR RI Iyeth Bustami Dukung Sport Tourism Sungai Liung, Siap Perjuangkan Fasilitas Ski Air Di Bengkalis

Anggota DPR RI Iyeth Bustami Dukung Sport Tourism Sungai Liung, Siap Perjuangkan Fasilitas Ski Air Di Bengkalis

Foto : Anggota DPR RI Dari Faraksi Partai PKB Iyeth Bustami, Mengunjungi Sungai Liung Desa Bantan Tengah

BENGKALIS, Suaraaspirasi.com – Anggota DPR RI dari fraksi partai PKB Iyeth Bustami, mengunjungi Sungai Liung dalam rangka mendukung program pemberdayaan pariwisata berbasis sport tourism yang dilaksanakan oleh Yayasan Bakti Karya Pemuda. Dalam kunjungan tersebut, ia juga memberikan dukungan terhadap potensi ekonomi Desa Bantan Tengah, khususnya dalam produksi kopi liberika dan gula nipah, Senin (24/2/2025).

Dalam suasana yang penuh keakraban, Iyeth Bustami menikmati secangkir kopi gula nipah bersama PJ Kepala Desa Bantuan Tengah Hadi Suryono SKM, serta jajaran Pemerintahan dan tokoh pemuda setempat. Obrolan hangat pun mengalir mengenai pengembangan sport tourism Sungai Liung, terutama terkait kebutuhan fasilitas speed boat untuk latihan dan pertunjukan sky air di kawasan tersebut.

Iyeth Bustami mengatakan kekagumannya terhadap potensi wisata yang ada di Bengkalis tersebut dan berkomitmen untuk membantu pengadaan fasilitas yang dibutuhkan. Ia menekankan pentingnya keberlanjutan program ini agar tidak hanya menjadi proyek jangka pendek, melainkan dapat terus berjalan dan memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat setempat.

“Saya akan mengusahakan yang terbaik agar pemuda di sini bisa mengelola acara ini dengan maksimal. Namun, jangan sampai ini hanya semangat di awal saja. Harus ada kesinambungan agar program ini bisa menghasilkan pendapatan bagi daerah,” ujarnya.

Dengan adanya dukungan ini, diharapkan sport tourism Sungai Liung semakin berkembang dan menjadi daya tarik wisata yang berkelanjutan bagi Kabupaten Bengkalis kedepan.

Turut hadir dalam kesempatan itu, PJ Desa Bantan Tengah, Hadi Suryono SKM, Abdul Mutoin ST, Staff badan restorasi gambut dan mangrove (BRGM) Indonesia, zulkarnain SE.Sy, Sekretaris KTH jaringan garda lestari Mangrove, dan masyarakat sekitarnya.

Perwakilan dari pengelola sport tourism Wira Alhadi S.Pd, dalam kesempatan itu mengucapkan terimakasih kepada bunda iyeth Bustami karena sudah datang melihat secara lansung terkait sports tourism di Desa Bantuan Tengah.

“Terimakasih kepada ibu Iyeth Bustami yang sudah datang melihat lansung terkait sports tourism yang akan di laksanakan di Eko wisata mangrove Desa Bantan Tengah, tentunya ini perlu di realisasikan untuk membantu memajukan suatu daerah melalui pariwisata”, ucap Wira.

“Besar harapan kami mudah-mudahan dengan program sport tourism ini menjadi suatu destinasi bagi wisatawan luar untuk berkunjung di pulau Bengkalis dan menjadi salah satu icon pulau Bengkalis kedepannya”, tutup Wira.

Reporter : Rn


Eksplorasi konten lain dari suaraaspirasi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan