Banner tahun baru 2025 suara aspirasi
Beranda » Peduli Terhadap Lingkungan, Polsek Siak Bersama Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Pasar Kamis Belantik

Peduli Terhadap Lingkungan, Polsek Siak Bersama Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Pasar Kamis Belantik

Foto : Jajaran Personil Polsek Siak Saat Gotong Royong di Pasar Kamis Belantik

SIAK, Suaraaspirasi.com – Rasa kepedulian terhadap lingkungan terus dilakukan oleh instansi Polri. Kali ini, jajaran Polsek Siak bekerja sama dengan masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong di wilayah hukum Polsek Siak Polres Siak, Polda Riau.

Kegiatan gotong royong dipimpin oleh Kanit Samapta Sek Siak, AKP Amrin Simanjuntak, yang secara bersama-sama membersihkan sampah di Lingkungan Pasar Kamis Belantik Kampung Langkai, Kecamatan Siak, Kabupaten Siak pada hari Kamis pagi (13/7/2023).

Kegiatan gotong royong dihadiri oleh seluruh personil Polsek Siak, perangkat Kampung Langkai, serta warga relawan Gotong Royong Pasar Kamis Belantik. Mereka menggunakan alat-alat kebersihan seperti sapu lidi sebanyak 10 buah, sarung tangan, tong sampah, gerobak, dan cangkul. Lokasi yang dibersihkan adalah lingkungan Pasar Kamis Belantik Kampung Langkai, Kecamatan Siak.

Setelah kegiatan gotong royong, Kapolsek Siak Kompol Syafril SH.MH melalui Kanit Samapta Sek Siak, AKP Amrin Simanjuntak, menjelaskan bahwa seluruh personil Polsek Siak dan warga yang terlibat melaksanakan gotong royong secara bersama-sama.

“Dengan membersihkan sampah, menyapu, dan menumpukkannya pada tempat sampah yang tersedia di areal Pasar, kemudian sampah-sampah tersebut akan diangkut oleh truk pengangkut sampah,” ucapnya.

AKP Amrin Simanjuntak menambahkan bahwa melalui kegiatan Gotong Royong Bersih-Bersih ini diharapkan dapat meningkatkan kebersihan, kerapian, keindahan, dan kesehatan di lingkungan Pasar Kamis Belantik Kampung Langkai.

“Dengan demikian, kita dapat menumbuhkan dan menanamkan rasa kepedulian warga masyarakat terhadap pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekitar,” tutup AKP Amrin.

Masyarakat juga menyambut baik kepedulian jajaran Polsek Siak terhadap lingkungan di Pasar Kamis Belantik. Kegiatan gotong royong ini berlangsung hingga pukul 10.00 WIB dan situasi selama kegiatan berlangsung dalam keadaan aman dan kondusif. **Red


Eksplorasi konten lain dari suaraaspirasi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan