![]() |
Foto : Anggota DPRD Provinsi Riau H. Indra Gunawan Eet, Ph.D Sosialisasi di Bengkalis |
BENGKALIS, Suaraaspirasi.com – Anggota DPRD Provinsi Riau H. Indra Gunawan Eet, Ph.D mengadakan sosialisasi peraturan rancangan peraturan daerah (Sosper Ranperda) yang berkaitan dengan Pemberdayaan Pemuda.
Acara tersebut, bertempat di gedung KNPI jalan Kelapapati Tengah Kecamatan Bengkalis. Minggu (03/11/2024) pagi.
Keberadaan Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Riau merupakan komitmen pemerintah daerah untuk memberdayakan pemuda dalam menggali potensi yang ada pada pemuda, khususnya pemuda di Kabupaten Bengkalis saat ini.
Dihadiri oleh pemuda dari berbagai lapisan yakni siswa sekolah tingkat SMA sederajat, mahasiswa, pemuda dan beberapa tokoh masyarakat. Indra Gunawan atau yang akrab disapa Engah Eet ini, menyampaikan pentingnya aset bagi keberlangsungan masa depan pemuda di Bengkalis. Mengingat tantangan yang dihadapi oleh Pemuda sangat kompleks di zaman sekarang.
Eet menjelaskan bahwa sikap proaktif pemuda dalam menggalang kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan yang tergabung dalam komunitas itu merupakan aset bagi daerah. Aset itu berkaitan dengan pentingnya kaderisasi pembangunan untuk daerah Kabupaten Bengkalis, baik di bidang sosial, politik, ekonomi bahkan budaya.
Secara spesifik, engah eet menyampaikan bahwa pemuda harus berani mengambil sikap untuk terjun di dunia usaha, karena wirausaha bisa membuka lapangan kerja, meningkatkan kesejahteraan hingga mengembangkan keterampilan pemuda. Disamping itu, wirausaha juga melahirkan interaksi sosial yang bertujuan untuk pembangunan dan untuk kemajuan daerah.
“Pemuda yang berwirausaha akan mampu memperluas relasi. Tidak dipungkiri dengan berwirausaha membuat kita memiliki banyak koneksi dan juga relasi dalam berbisnis, memiliki banyak relasi merupakan hal yang sangat bagus untuk generasi muda terlebih untuk memperluas bisnis yang kita miliki”, tutup Engah Eet.
Selanjutkan kegiatan sosialisasi di tutup dengan foto bersama. RN
Eksplorasi konten lain dari suaraaspirasi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.