Banner tahun baru 2025 suara aspirasi
Beranda » Kepala Desa, Membuka Dengan Resmi MTQ Ke- XXIX Tingkat Desa Selat Baru

Kepala Desa, Membuka Dengan Resmi MTQ Ke- XXIX Tingkat Desa Selat Baru

Foto : Kepala Desa Selat Baru Saat Membuka MTQ Ke-XXIX Tingkat Desa

BENGKALIS, Suaraaspirasi.com – Pelaksanaan MTQ ke- XXIX tingkat Desa Selat Baru, resmi dibuka oleh Kepala Desa Nendang, Yan dilaksanakan dihalaman Mesjid Ar Raudhah Selat Baru, dan berlangsung selama 5 hari dari tanggal 30 Juni 2023 sampai dengan 4 Juli 2023.

Diawali tari persembahan selamat datang kepada para tamu undangan, kemudian pembacaan ayat suci Al-Quran yang dilantunkan oleh Qorri jemputan saudara Azwan Yusuf, S.Sos dan dilanjutkan dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Bapak M . Arifin.

Laporan ketua panitia pelaksana MTQ Desa Selat Baru disampaikan olehIrvan Syah Putra, kemudian dilanjutkan dengan Pelantikan Dewan Hakim dan Majlis Hakim oleh Kades Selat Baru.

Penyerahan piala bergilir dari juara umum MTQ ke- 28 tahun 2022 kepada Kades Selat Baru, kemudian diserahkan lagi kepada ketua panitia pelaksana MTQ ke- 29.

Dalam sambutannya Kades Selat Baru yang akrab disapa Nendang, mengatakan, tema MTQ ke 29 tahun 1444 H/ 2023 : Mari kita Bangun Generasi Qur’ani yang Cerdas dan Berakhlaktul Karimah menuju Selat Baru yang Bermarwah Maju dan Sejahtera, Jum’at malam di Desa Selat Baru (30/6/2023).

“Atas nama Pemerintah Desa Selat Baru sangat mengapresiasi kinerja panitia pelaksana yang sudah mensukseskan MTQ ke 29 tingkat Desa Selat Baru, dan mengucapkan terimakasih dan mengucapkan selamat datang kepada seluruh tamu undangan”, cap kades Nendang.

Pada kesempatan ini juga Kades Nendang menyampaikan biaya pelaksanaan kegiatan MTQ ini bersumber dari dana Bermasa tahun 2023 Desa Selat Baru.

“Kami juga mengucapkan terimakasih yang tulus kepada pihak, Pemkab Bengkalis Bupati dan wakil Bupati Bengkalis, karena telah menyalurkan dana Bermasa,” ujar kades Nendang.

Dengan mengucapkan Alhamdulillah dan Bismillah kades Nendang membuka resmi MTQ ke 29 tingkat Desa Selat Baru ditandai dengan penekanan tombol sirene didampingi oleh wakil ketua DPRD, camat Bantan, ketua panitia, ketua dewan hakim, dan lainya. diiringi dengan pukulan bedug dan kompang oleh group kompang se Desa Selat Baru.

Pada acara pembukaan MTQ ini juga Camat Bantan juga mengimbau, kepada seluruh masyarakat Bantan dalam sambutannya, untuk meningkatkan kegiatan keagamaan melalui MTQ ke 29 tingkat Desa Selat Baru yang sedang dilaksanakan.

“Agar membentengi diri dan keluarga dengan kegiatan agama, kegiatan olahraga, dan kegiatan sosial lainya yang bermanfaat, karena di Bantan ini cukup terkenal dengan kejahatannya narkoba dan perdagangan orang”, kata Camat Bantan.

Diakhir acara, pengibaran bendera MTQ oleh pasukan pengibar bendera terdiri dari 9 orang dan diiringi Mars MTQ, penutup acara diakhiri dengan foto bersama. (RN/ZN)


Eksplorasi konten lain dari suaraaspirasi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan