Banner tahun baru 2025 suara aspirasi
Beranda » Ketua DPRD Siak Indra Gunawan SE Pimpin Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi Kabupaten Siak Ke-25 Tahun

Ketua DPRD Siak Indra Gunawan SE Pimpin Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi Kabupaten Siak Ke-25 Tahun

Foto : Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi Kabupaten Siak Ke-25

SIAK, Suaraaspirasi.com – Ketua DPRD Kabupaten Siak Indra Gunawan SE, pimpin rapat Paripurna istimewa dalam rangka Hari Ulang Tahun Kabupaten Siak ke-25 tahun, yang berlangsung di ruang Putri Kaca Mayang Gedung Panglima Gimbam Kantor DPRD Siak, Sabtu (12/10/2024).

Turut hadir dalam sidang istimewa tersebut PJs Bupati Siak Indra Purnama, Sekda Kabupaten Siak Arfan Usman, Para Asisten Setdakab Siak, seluruh anggota DPRD Siak, OPD dilingkungan Pemkab Siak, dan para undangan lainnya.

Pada sidang Paripurna istimewa tersebut, Ketua DPRD Siak Indra Gunawan SE yang didampingi Wakil Ketua I Syarif S.Ag, Wakil Ketua II Laiskar Jaya, menyampaikan bahwa tepatnya pada tanggal 12 Oktober 2024 merupakan moment yang sangat bersejarah bagi Kabupaten Siak.

“Hari ini untuk Kabupaten Siak merupakan hari yang penuh sejarah setelah pemekaran dari Kabupaten induk Bengkalis pada 12 Oktober 1999, sehingga pada hari ini genap berusia 25 Tahun”, ucapnya.

Lanjut Indra Gunawan mengatakan bahwa, Kabupaten Siak merayakan hari ulang hari ini, tentu saja merupakan kebahagiaan kita semua seluruh masyarakat Siak, jika melihat kilas balik negeri yang kita cintai ini 25 tahun yang lalu tepatnya 12 Oktober 1999 kota yang dahulunya merupakan salah satu Kecamatan di Kabupaten Bengkalis.

“Melalui proses yang penuh perjuangan yang dilandasi aturan otonomi daerah dengan keinginan masyarakat Siak ingin melakukan pemekaran, akhirnya terwujud dengan disahkannya undang-undang nomor 23 tahun 1999, pada akhirnya berkat doa dan perjuangan yang tak terlepas dari jerih payah para pejuang, dan kerja keras hasil pemikiran serta ide dari tokoh pejuang pendiri Negeri ini, sehingga terkabulkan terjadilah pemekaran dari Kabupaten Bengkalis”, ujarnya.

Masih kata Indra, melalui tema ulang tahun Kabupaten Siak yang ke-25 kali ini, yaitu “Bersatu Membangun Negeri Untuk Siap Maju dan Sejahtera” diharapkan kepada Pemerintah Kabupaten Siak dapat dilakukan berbagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Siak.

“Kami Wakil rakyat di DPRD Siak, berharap kepada Pemerintah Kabupaten Siak terus meningkatkan kesejahteraan masyarakat lewat berbagai program dan kegiatan, dengan melakukan berbagai inovasi, digitalisasi pelayanan publik, berupaya memberikan yang terbaik untuk masyarakat Kabupaten Siak untuk lebih baik lagi kedepannya”, ungkap Indra.

Indra juga berpesan, Pemerintah sebagai ujung tombak pelayanan, wajib melakukan inovasi-inovasi guna pemberdayaan masyarakat, agar pertumbuhan ekonomi masyarakat dapat meningkatkan daya saing dengan daerah luar yang ekonomi masyarakatnya tumbuh berkembang.

“Dalam mewujudkan program itu semua, peran masyarakat sangat dibutuhkan untuk mendukung keberhasilan pelaksanaan pembangunan di masing-masing wilayah, untuk mewujudkan kemajuan kesejahteraan masyarakat khususnya masyarakat Kabupaten Siak”, tutup Indra. (A.waruwu/Red)


Eksplorasi konten lain dari suaraaspirasi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan