Banner tahun baru 2025 suara aspirasi
Beranda » Polsek Siak Gelar Colling Sistem Bersama Penghulu dan Tomas, Ciptakan Situasi Kondusif Jelang PSU Pilkada Siak 2025 di TPS 03 Buantan Besar

Polsek Siak Gelar Colling Sistem Bersama Penghulu dan Tomas, Ciptakan Situasi Kondusif Jelang PSU Pilkada Siak 2025 di TPS 03 Buantan Besar

Foto : Kapolsek Siak Colling Sistem di Kampung Buantan Besar

SIAK, Suaraaspirasi.com – Jelang Pelaksanaan PSU Pilkada Siak yang akan di gelar tanggal 22 Maret 2025 mendatang, Kapolsek Siak laksanakan kegiatan Colling Sistem dengan Penghulu Kampung Buantan Besar, tokoh masyakat dan KPPS Kampung Buantan Besar, Kecamatan Siak, terkait Pelaksanaan PSU sesuai keputusan MK di TPS 03 Kampung Buantan Besar, bertempat di Masjid Jami Ar Rafi’U Kampung Buantan Besar Kecamatan Siak Kabupaten Siak, Kamis (13/3/2025).

Turut hadir dalam Kegiatan ini : Kapolsek Siak Kompol Ali Azar S.Sos, Penghulu Kampung Buantan Besar Suwanto, Ketua KPPS 03 Saut Martogi Sianipar, Tokoh Masyarakat Usman.d, Tokoh Agama Misni, Ps. Panit Opsnal Intelkam Polsek Siak Aipda Frison Tampubolon, Bhabinkamtibmas Kampung Buantan Besar Bripka M.Kurniawan, bersama beberapa orang masyarakat.

 

Pada kesempatan ini, Kapolsek Siak menyampaikan bahwa Colling Sistem ini bertujuan untuk bersilahturahmi dan diskusi dengan pihak Penghulu Kampung Buantan Besar, Tomas, KPPS TPS 03 serta masyarakat.

“Kegiatan ini bertujuan untuk bersilahturahmi dan diskusi dengan pihak Penghulu Kampung Buantan Besar, Tomas, KPPS TPS 03 serta masyarakat, dalam rangka menjaga Stabilitas Kamtibmas yang kondusif di Kampung Buantan Besar ini menjelang dilaksanakan PSU ( Pemilihan Secara Ulang) di TPS 03 Kampung Buantan Besar sesuai Hasil Putusan MK”, ucap Kapolsek.

“Kami menghimbau kepada tokoh masyarakat yang hadir dalam Colling Sistem ini, agar tetap menjaga Kamtibmas yang kondusif di Kampung Buantan Besar ini, kami mengajak agar pada saat Pelaksanaan PSU nanti dalam pemilihan Calon Bupati dan Calon Wakil pilihlah sesuai hati nurani jangan ada yang di intervensi apabila ada yang di intervensi silakan melaporkan ke Bawaslu Siak”, ujar Kapolsek.

Kapolsek Siak menambahkan, bahwa kami Aparat Kepolisian dalam pelaksanaan PSU ini Netral dan tugas kami menjaga keamanan dalam Pelaksanaan PSU.

Kapolsek juga menghimbau kepada petugas KPPS agar bekerja secara Profesional sesuai aturan KPU yang berlaku.

“Jangan mudah terpengaruh dengan berita Hoax dimediasi sosial, Wasshap grup maupun media sosial lainya terlebih dahulu dicek kebenaran berita nya agar tidak kena Undang Undang ITE yang mana sangsinya jelas tertuang dalam UU ITE No 11 tahun 2008 no 28”, tegas Kapolsek Kompol Ali Azar S.Sos.

Masih kata kata Kapolsek, kami mengharapkan kerjasama dengan Perangkat Kampung maupun tokoh masyarakat maupun masyarakat agar tidak terpengaruh dengan Money Politik.

“Mari kita berdoa agar PSU di TPS 03 di Kampung Buantan Besar ini berjalan dengan aman dan lancar”, tutup Kompol Ali Azar S.Sos. **

Sumber : Humas Polsek Siak

Editor : Red/A.Waruwu


Eksplorasi konten lain dari suaraaspirasi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan