Banner tahun baru 2025 suara aspirasi
Beranda » Terlibat Peredaran Narkoba, Pegawai Lapas di Pekanbaru di Tangkap Polisi dan Ini Perannya

Terlibat Peredaran Narkoba, Pegawai Lapas di Pekanbaru di Tangkap Polisi dan Ini Perannya

Foto : Ilustrasi/net

PEKANBARU, (Suaraaspirasi.com) – Direktorat Reserse Narkoba (Diresnarkoba) Polda Riau saat ini sudah berhasil menahan seorang oknum pegawai Lapas di Pekanbaru karena diduga terlivat dalam peredaran narkoba.

Dirresbarkoba Polda Riau, Kombes Pol Yos Guntur membenarkan keterlibatan pegawai lembaga pemasyarakatan (Lapas) Rumbai dalam peredaran 7 kg sabu.

“Benar, oknum petugas Lapas inisial IS terlibat. Perannya sebagai becak darat,” kata Yos Guntur, Senin (22/5/2023).

Lebih lanjut, Yos Guntur menerangkan IS memang berperan langsung mengedarkan barang haram tersebut. Saat ini IS ditahan di Polda Riau. Bersamanya, turut diamankan barang bukti 7 kilogram sabu.

Ia masih belum bisa menyampaikan lebih lanjuy terkait kasus tersebut, karena masih melakukan pemeriksaan dan pendalaman terhadap oknum tersebut.

“Sudah ditahan. Lengkapnya akan segera kami sampaikan nanti,” tutupnya. P**/Red


Eksplorasi konten lain dari suaraaspirasi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan